Rabu, 16 November 2022

Profil Pelayanan Kesehatan Gigi dan Mulut Di Puskesmas Wanadadi 2


Puskesmas Wanadadi 2 dalam memberikan pelayanan kesehatan gigi dan mulut setiap hari Senin-Sabtu dari jam 08.00-14.30. Puskesmas Wanadadi 2 memiliki 2 tenaga perawat gigi, namun belum memiliki tenaga dokter gigi. Kunjungan pelayanan gigi rata-rata adalah 10 pasien perhari. Pelayanan kesehatan gigi dan mulut meliputi pelayanan dalam gedung dan pelayanan luar gedung.

  • Pelayanan Dalam Gedung meliputi :
  1. Pemeriksaan dan Konsultasi Gigi
  2. ANC Terpadu (konseling ibu hamil setiap hari Rabu)
  3. Topikal Aplikasi
  4. Fissure Sealant
  5. Pencabutan gigi susu
  6. Penambalan gigi
  • Pelayanan Luar Gedung
  1. UKGS
  • Puskesmas Wanadadi 2 memiliki sekolah binaan sebanyak 20 SD/MI yang tersebar di 5 Desa 
  • Kegiatan yang dilakukan antara lain penjaringan kesehatan gigi dan mulut, penyuluhan kesehatan gigi dan mulut, gosok gigi bersama dan rujukan masalah kesehatan gigi dan mulut
  • Kegiatan dilaksanakan secara rutin 

UKGS



     2. UKGM
  • Puskesmas Wanadadi 2 memiliki daerah binaan 5 desa 
  • Kegiatan upaya kesehatan gigi masyarakat yang dilaksanakan antara lain penyuluhan dan pemeriksaan gigi di posyandu dengan sasaran ibu balita, ibu hamil dan ibu menyusui, penyuluhan pada posyandu lansia, penyuluhan pada kelas ibu hamil dan kelas ibu balita.


UKGM


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Perubahan Kondisi Gigi dan Mulut Pada Lansia dan Cara Merawatnya

Seiring bertambah usia, kondisi fisik pun akan berubah. Namun, di usia lanjut, bukan hanya tubuh saja yang mengalami perubahan tapi juga kes...